Header Ads Widget

Header Ads

Ticker

6/recent/ticker-posts

Musyawarah Selametan Desa Karang Sengon 2026 Digelar, Babinsa Hadir Kawal Tradisi dan Kekompakan Warga


Pena Nusantara
| Bondowoso
- Musyawarah persiapan peringatan Selamatan Desa Karang Sengon, Kecamatan Klabang, Kabupaten Bondowoso, digelar di Balai Desa Karang Sengon, Sabtu, 17 Januari 2026. Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi warga dan perangkat desa untuk menyatukan gagasan demi suksesnya agenda tahunan yang sarat nilai budaya dan kearifan lokal.

Babinsa Desa Karang Sengon, Sertu Slamet Riyadi, turut menghadiri musyawarah tersebut sebagai bentuk dukungan TNI terhadap pelestarian tradisi desa sekaligus penguatan kebersamaan masyarakat. Kehadiran Babinsa juga menjadi wujud komitmen aparat kewilayahan dalam mengawal setiap kegiatan masyarakat agar berjalan aman dan tertib.

Musyawarah dipimpin langsung oleh Kepala Desa Karang Sengon dan dihadiri Ketua BPD, perangkat desa, para Ketua RT dan RW, tokoh masyarakat (Tomas), serta tokoh agama (Toga). Dalam forum tersebut, peserta membahas teknis pelaksanaan Selamatan Desa tahun 2026, mulai dari konsep acara, pembagian tugas, hingga kesiapan sarana pendukung.

Sertu Slamet Riyadi dalam kesempatan itu menegaskan pentingnya kebersamaan dan gotong royong dalam menyukseskan Selamatan Desa. Menurutnya, tradisi ini bukan hanya seremonial, tetapi juga menjadi sarana mempererat persatuan warga serta memperkuat nilai-nilai sosial di tengah masyarakat.

Secara keseluruhan, musyawarah berlangsung dengan lancar, tertib, dan penuh kekeluargaan. Seluruh peserta sepakat untuk bersinergi demi terselenggaranya Selamatan Desa Karang Sengon Tahun 2026 yang aman, khidmat, dan membawa manfaat bagi seluruh warga desa.

(Pendim 0822/Yetno)

Posting Komentar

0 Komentar