Pena Nusantara | Jakarta -- Di hari ke-21 di bulan Ramadan, Presiden Prabowo Subianto memimpin Sidang Kabinet Paripurna Kabinet Merah Putih yang secara khusus membahas sejumlah langkah strategis dalam menghadapi Idulfitri 1446 Hijriah, serta mengevaluasi capaian pemerintah dalam 150 hari masa kerja kabinet.
Menjelang Idulfitri, Presiden memastikan kondisi ketahanan pangan nasional tetap aman dan stabilitas harga bahan pokok terus dipantau secara ketat oleh pemerintah.
Menghadapi arus mudik Lebaran, Presiden menyampaikan bahwa pemerintah telah menyiapkan berbagai kebijakan untuk membantu masyarakat, antara lain:
THR bagi pekerja swasta, BUMN, dan BUMD diberikan paling lambat tujuh hari sebelum Hari Raya Idulfitri.
Pada tahun ini, pemerintah juga menaruh perhatian khusus terhadap para pengemudi dan kurir online, yang untuk pertama kalinya akan menerima bonus hari raya.
Pemberian THR dan Gaji ke-13 bagi 9,4 juta Aparatur Negara.
Penurunan harga tiket pesawat dalam negeri yang mencapai 13-14 persen. Ini berlaku untuk periode penerbangan tanggal 24 Maret 2025 sampai 7 April 2025.
Menurunkan tarif jalan tol sebesar 20 persen di berbagai ruas jalur mudik selama dua minggu.
Penurunan harga tiket kereta api sebesar 25 persen sesuai tanggal yang ditentukan.
Program mudik gratis dari beberapa kementerian/lembaga, dan diskon tarif paket internet hingga 50%, berkat kerjasama pemerintah bersama penyelenggara layanan telekomunikasi seluler.
Sidang Kabinet Paripurna ini sekaligus menjadi momentum untuk memastikan seluruh kebijakan dan program prioritas pemerintah berjalan optimal, serta memberikan dampak nyata bagi masyarakat menjelang Hari Raya Idulfitri.
(Hms/Red)
0 Komentar