Pena
Nusantara | Bondowoso – Suasana penuh kebersamaan dan rasa syukur mewarnai panen raya jagung yang digelar pada Sabtu (22/02/2025) di Desa Kabuaran. Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini merupakan bagian dari program Ketahanan Pangan (HANPANGAN) yang melibatkan Babinsa, petani, serta unsur Forkopimcam.

Panen raya kali ini dilakukan di lahan seluas 200m² milik Bapak Herman, warga RT 14 RW 03, dengan hasil panen jagung jenis Pioneer yang melimpah. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata kerja keras para petani dan dukungan dari berbagai pihak dalam meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah tersebut.

Hadir dalam kegiatan ini Camat Drs. Hadi Suwarno, Danramil Kapten Inf. M. Nurdin, Kapolsek AKP Purwanto, Mandor Hutan Bapak Siswo, Kepala Desa Sujono, PPL Rahmat Wijaya, Ketua Kelompok Tani Bapak Ustiono, serta masyarakat petani jagung setempat. Kehadiran mereka menambah semangat dan motivasi bagi para petani untuk terus mengembangkan sektor pertanian.

Sertu Puji Hartono, Babinsa Desa Kabuaran, menyampaikan apresiasi kepada para petani yang telah bekerja keras dalam mengelola lahan pertanian. “Keberhasilan panen ini merupakan hasil dari kerja sama yang baik antara petani dan pihak terkait. Semoga produksi jagung semakin meningkat dan kesejahteraan petani semakin baik,” ujarnya.

Camat Drs. Hadi Suwarno dalam sambutannya juga mengungkapkan bahwa program HANPANGAN sangat penting untuk menjaga ketahanan pangan di daerah. “Kegiatan seperti ini harus terus didorong agar ketahanan pangan tetap terjaga dan petani semakin sejahtera,” katanya.

Kegiatan panen raya ini berlangsung dengan tertib, lancar, dan aman. Para petani berharap dukungan dari pemerintah dan instansi terkait terus berlanjut, agar sektor pertanian semakin maju dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

(Pen22/Ria)