Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Ticker

6/recent/ticker-posts

Pengecekan Mendadak HP Personil Kodim 0822 Bondowoso Langkah Tegas Dalam Pencegahan Penyalahgunaan Teknologi


Pena
Nusantara | Bondowoso - Kodim 0822/Bondowoso kembali menggelar kegiatan pengecekan mendadak terhadap perangkat ponsel (HP) personilnya. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu, 5 Februari 2025, pukul 07.30 hingga 10.00 WIB bertempat di Koramil 0822/03 Tegalampel ini dipimpin langsung oleh Pasi Intel Kodim 0822, Kapten Inf Moeljanto. Kegiatan ini melibatkan sekitar 60 personil yang terdiri dari anggota Kodim 0822 Rayon I, termasuk Koramil 02/Curahdami, Koramil 03/Tegalampel, Koramil 04/Tenggarang, Koramil 05/Wringin, dan beberapa Posramil di wilayah Bondowoso.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting dari Kodim 0822, di antaranya Pasi Intel Kapten Inf Moeljanto, Dan Unit Intel Letda CKE Sukiman, serta staf Intel Kodim 0822. Para anggota juga dilibatkan dalam pengecekan HP sebagai bagian dari upaya untuk mencegah penyalahgunaan teknologi, khususnya yang berhubungan dengan kegiatan yang melanggar aturan.

Menurut keterangan Pasi Intel Kodim 0822, Kapten Inf Moeljanto, pengecekan HP ini merupakan tindak lanjut dari perintah pimpinan untuk menindaklanjuti temuan dari tim siber TNI AD yang mencurigai adanya anggota TNI yang terlibat dalam aktivitas judi online. "Kami ingin memastikan bahwa tidak ada anggota yang terlibat dalam tindakan yang merugikan nama baik institusi TNI, termasuk perjudian online," jelas Kapten Moeljanto saat memimpin apel pagi sebelum pelaksanaan pengecekan.

Dalam pelaksanaannya, setelah apel, personil dibagi menjadi beberapa kelompok untuk diperiksa HP-nya satu per satu oleh Pasi Intel yang didampingi oleh Dan Unit Intel, anggota Intel, dan Provost Kodim 0822. Verifikasi dilakukan dengan memeriksa riwayat pencarian, aplikasi yang terinstal, dan konten yang ada di HP masing-masing personil. Jika ditemukan adanya indikasi perjudian online atau konten negatif lainnya, tindakan tegas akan diambil.

Pengecekan ini menjadi bagian dari upaya Kodim 0822/Bondowoso untuk menjaga disiplin dan moralitas anggotanya, serta mencegah potensi penyalahgunaan teknologi yang dapat merusak citra TNI di mata publik. "Ini adalah langkah preventif agar tidak ada anggota yang terlibat dalam kegiatan yang bisa mencoreng nama baik Kodim 0822/Bondowoso," tambah Kapten Moeljanto.

Pelaksanaan pengecekan HP personil Kodim 0822/Bondowoso Rayon I berjalan dengan aman dan lancar. Pasi Intel bersama anggota Intel dan Provost Kodim 0822 menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar pengecekan rutin, tetapi juga sebagai upaya pencegahan terhadap berbagai penyalahgunaan teknologi yang dapat merugikan satuan dan negara. Ke depannya, Kodim 0822/Bondowoso akan terus melakukan pengawasan dan pengecekan secara berkala untuk memastikan tidak ada anggota yang terlibat dalam kegiatan ilegal atau tidak sesuai dengan norma dan peraturan yang berlaku.

(Pen22/Rudi)

Posting Komentar

0 Komentar